Industri perbankan saat ini telah mengalami kemajuan yang sangat pesat. Produk-produk perbankan semakin inovatif dan diciptakan untuk memenuhi kebutuhan jasa keuangan nasabah. Perubahan besar tersebut dipicu oleh perkembangan teknologi, seperti e-banking. Bank terus menambah fitur pada setiap produknya sesuai dengan ekspektasi nasabah untuk meningkatkan laba dan menjaga keberlanjutan usaha.
Namun, hingga kini aset terbesar yang memberikan kontribusi utama bagi pendapatan bank adalah kredit. Kontribusi pendapatan bunga dari pemberian kredit mencapai 70–80% dari total pendapatan bank, sehingga setiap gangguan pada aset ini dapat mempengaruhi kinerja bank secara signifikan. Oleh karena itu, manajemen bank harus memberikan perhatian khusus pada kualitas dan kesehatan kredit yang disalurkan.
Selain manajemen, pihak lain seperti pemegang saham, karyawan, dan perekonomian secara umum juga berkepentingan terhadap kualitas kredit karena risiko kredit merupakan risiko terbesar yang dihadapi oleh industri perbankan. Risiko ini bahkan dapat mengancam keberlangsungan sebuah bank.
Untuk mengendalikan risiko tersebut, bank perlu meningkatkan kompetensi dan pemahaman pegawai di bidang perkreditan, baik dalam pengelolaan kredit normal maupun penyelamatan kredit bermasalah (remedial management).
Objective
- Mendeteksi secara dini kredit yang berpotensi bermasalah dan melakukan langkah-langkah awal penanganannya.
- Menganalisis berbagai aspek (manajemen, legal, teknis, dan keuangan) sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan keputusan penyelesaian kredit bermasalah.
- Melakukan restrukturisasi kredit dengan memilih alternatif skenario yang sesuai dengan kompleksitas permasalahan.
- Memperkirakan keuntungan dan kerugian dari setiap alternatif penyelesaian yang dipilih.
Course Outline
- Proses Kredit dan Identifikasi Permasalahannya
- Pengertian kredit bermasalah
- Identifikasi faktor penyebab kredit bermasalah
- Early warning system
- Kerangka kerja penanganan kredit bermasalah
- Regulasi pendukung
- Penyelesaian kredit melalui pihak ketiga
- Strategi Penanganan Kredit Bermasalah dengan Restrukturisasi atau Penyelesaian Kredit
- Evaluasi alternatif strategi
- Financial projection restrukturisasi
- Penentuan skema restrukturisasi
- Studi kasus
- Kesimpulan dan penutup